PLN Salurkan Bantuan Warga Terdampak Puting Beliung

KILASBANDUNGNEWS.COM – Peduli terhadap korban bencana angin puting beliung yang menerjang wilayah Jatinangor dan Cimanggung, PLN UP3 Sumedang memberikan bantuan untuk keperluan korban di Kawasan Industri Dwipapuri Abadi Posko Peduli Bencana Desa Mangunarga Cimanggung Sumedang Jawa Barat (Jabar), Minggu (25/2/2024).

Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sumedang, Eko Hadi Pranoto menyatakan, bahwa santunan yang diberikan untuk korban bencana angin puting beliung berupa sembako, tenda, obat-obatan dan keperluan lainnya.

“Pasca terjadinya bencana angin puting beliung di wilayah Jatinangor dan Cimanggung, PLN UP3 Sumedang melalui YBM kembali melakukan aksi kemanusiaan dengan memberikan bantuan untuk korban bencana,” ucap Eko.

Eko juga menyampaikan empati mendalam khususnya kepada warga terdampak. Semoga terus bersabar dapat melewati musibah tersebut.

“Namun, kami juga mengimbau warga tetap waspada. Mengingat, sekarang ini cuaca cenderung ekstrem. Bahkan, sering terjadi hujan disertai petir dan angin kencang,” terangnya.

Menurut Eko, pihak PLN juga terus bersiaga selama 24 jam guna mengantisipasi keandalan jaringan listrik saat terjadi bencana alam di Sumedang.

“Kemarin juga sesaat setelah terjadi angin puting beliung, kami langsung bergerak ke lapangan guna melakukan penanganan keandalan jaringan listrik di wilayah terdampak seperti, Jatinangor dan Cimanggung,” katanya.

Kepala Desa (Kades) Mangunarga, H. Pepen mengapresiasi adanya bantuan dari YBM PLN UP3 Sumedang bagi korban bencana angin puting beliung yang menerjang Jatinangor dan Cimanggung termasuk warga desa Mangunarga.

“Terimakasih kepada PLN atas bantuannya, semoga bermanfaat bagi warga kami yang sedang memerlukan kebutuhan sehari-hari. Terlebih, kondisi rumah-rumah terdampak juga masih porak poranda. Bahkan, atapnya termasuk genting sebagian besar belum direnovasi,” terang Kades.

Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat Susiana Mutia menyampaikan harapannya bahwa bantuan yang diberikan akan memberikan manfaat bagi penerima dan akan sedikit meringankan masyarakat terdampak bencana.

“Untuk masyarakat yang mengetahui kondisi bahaya kelistrikan dapat melaporkan kejadian tersebut melalui aplikasi PLN Mobile, petugas kami siap 24 jam untuk membantu masyarakat” pungkas Susiana. (Parno)