Kilas Bandung, Kamis (2/5/2019)

KilasBandung – Wali Kota Bandung Oded M. Danial menyayangkan adanya insiden kerusuhan pada peringatan Hari Buruh 1 Mei kemarin yang diduga disusupi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Oded mengapresiasi kinerja TNI dan Polri yang dapat dengan cepat mengatasi kerusuhan sehingga tidak mempengaruhi keamanan kota Bandung.

Seluruh pengelola tempat hiburan diimbau menutup usahanya selama bulan Ramadhan. Kadisbupar Kota Bandung Dewi Kaniasari mengatakan pihaknya sudah mengedarkan surat imbauan agar tempat hiburan tidak beroperasinya selama ramadan.

Para insan pendidikan diharapkan lebih meningkatkan kualitas pendidikan kepada para siswanya terutama dalam memberikan pendidikan karakter. Wali Kota Bandung Oded M. Danial menilai pendidikan karakter dibutuhkan untuk mencetak generasi muda yang memiliki intelektualitas tinggi namun mencintai tanah air serta memiliki akhlak dan budi pekerti luhur.

Kota Bandung kembali menggelar gerakan bersih-bersih massal dalam Beberesih Bandung yang berlangsung pada Jumat (3/5). Ketua Forum Bandung Sehat Kota Bandung Siti Muntamah Oded mengatakan Beberesih Bandung sekaligus menjadi pencanangan kembali hadirnya Jumat Bersih oleh Wali Kota Bandung.

Gelaran Bebersih Bandung yang digelar Jumat (3/5) melibatkan ribuan orang. Ketua Gerakan Beberesih Bandung Purnomo Alfazrie mengatakan fokus utama Beberesih Bandung dipusatkan di sejumlah titik yaitu Jalan Asia Afrika, Jalan Braga, Jalan Dalem Kaum, Jalan Tamblong dan Jalan Sukarno .

Munas XV Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional (PRSSNI) yang berakhir Selasa (30/4), memilih Erick Thohir sebagai Ketua Umum PRSSNI Pusat periode 2019-2023. Erick Thohir yang sebelumnya adalah anggota Dewan Pengawas PRSSNI menyatakan, di masa kepemimpinannya akan mewujudkan iklim usaha industri siaran radio yang kondusif.***

Dengarkan Audio Podcastnya di sini.