Persib Raih Kemenangan Pertama, Kalahkan Mitra Kukar 2-0

Ekspresi Jonathan Bauman usai mencetak gol pertamanya bagi Persib dalam laga menghadapi Mitra Kukar yang berakhir 2-0 untuk kemenangan Persib di Stadion GBLA, Minggu (8/4/2018). Sumber Foto: persib.co.id

Bandung – Persib Bandung meraih kemenangan pertamanya  di musim ini setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-0 dalam lanjutan liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (8/4/2018).

Dua gol kemenangan Maung Bandung dicetak pemain asingnya Jonathan Bauman di menit ke-53 dan Oh In-Kyun lewat eksekusi tendangan bebas di menit ke-61.

Di awal laga Persib langsung mencoba mendobrak lini pertahanan Mitra Kukar. Di menit 4 Persib membuka Peluang melalui Ezechiel. Namun sayang sundulannya maih melambung.

Terus menyerang, Persib pun kembali mendapat peluang di menit 18. Sayang Sundulan Inkyun menyamping tipis di sisi gawang lawan.

Memasuki menit 27, Ghozali Siregar melakuka solorun di sisi kanan pertahanan Mitra Kukar. Namun sayang tendangannya di luar kotak penalti Mitra Kukar masih melambung.

Peluang emas didapat Supardi pada menit 32. Berawal dari serangan balik cepat yang dilakukan Inkyun, Supardi mendapat bola manis. Namun sayang saat tinggal berhadapan dengan kiper lawan Yoo Jaehoon, tendangan Supardi masi bisa diamankan, sehingga tak mampu merubah kedudukan, tetap 0-0.

Jelang babak pertama usai, Eze kembali mendapat peluang emas. Sayang sundulan Eze pada menit 41 masih membentur tiang gawang.

Diberikan tambahan waktu 1 menit oleh wasit, kedua tim gagal menciptakan gol di babak pertama, sehingga kedudukan berkesudahan 0-0 di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persib langsung tancap gas untuk mencari gol kemenangan. Akhirnya di menit 52, bemula dari tendangan sudut, stiker Persib asal Argentina Jonathan Bauman mampu melesakan gol pembeda memanfaatkan kemelut didepan gawan Mitra Kukar. 1-0 untuk Persib.

Memasuki menit 57 Persib harus kehilangan Bojan Malisic di lini belakang karena cedera yang dialaminya usai beradu dengan pemain belakang Mitra Kukar. Indra Mustafa pun masuk menggenapkan pemain muda Persib di lini belakang setelah ada Henhen, Muhamad Sabil dan juga Ardi Idrus.

Satu jam pertandingan Persib berhasil menggandakan keunggulan. Tendangan bebas Oh-In Kyun tak mampu dibendung Yoo Jaehoon. 2-0 Persib unggul.

Di sisa waktu Persib terus menggempur lini pertahanan Mitra Kukar melalui serangan yang dilakukan Ezechiel, Ghozali dan juga Supardi, mengingat Bauman ditarik keluar dan digantikan Hariono pada menit 81.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda pertandingan usai kedudukan 2-0 pun tak berubah. Dengan kemenangan ini Persib berhasil menambah 3 poin di papan klasemen dan naik ke posisi 9 dengan poin 4 dari hasil 1 kali menang, 1 kali kalah, dan 1 kali seri. Kemenangan ini pun menjadi modal Persib saat bertandang ke Malang pada 15 April mendatang. ***