Warga Babakan Surabaya Sulap Lahan Tidur Jadi Tempat Budidaya Lele

KILASBANDUNGNEWS.COM – Masyarakat RW 14 Kelurahan Babakan Surabaya Kecamatan Kiaracondong Kota Bandung yang tergabung dalam Kelompok Tani Pelita Berdikari mampu memanfaatkan lahan tidur yang berada di wilayahnya sebagai tempat budidaya lele.

Menurut Ketua Kelompok Tani Pelita Berdikari, Solihin, pemanfaatan lahan tidur secara swadaya masyarakat ini dilakukan untuk memberdayakan masyarakat sekitar yang sebagian besar kepala keluarganya kerja serabutan.

“Dengan bantuan donatur, kita manfaatkan lahan tidur yang ada, dari pada terbengkalai kita dimanfaatkan sebagai tempat budidaya ikan lele,” katanya.

Menurut Solihin,dari hasil panen lele yang sudah dilakukan sebelumnya bisa membantu ekonomi warga di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

‘Meski belum begitu besar, Alhamdulillah hasil panen lele bisa membantu ekonomi masyarakat dimasa pandemi ini,” ucap Solihin, usai menebar benih lele di RW 14 Kel. Babakan Surabaya, Kec Kiaracondong, Kamis (1/10/2020).

Solihin menyatakan, usaha yang dilakukan para anggotanya dengan budidaya ternak lele sebagai bentuk dukungan terhadap program Pemerintah Kota Bandung dalam rangka ketahanan pangan masyarakat.

“Di masa pandemi Covid-19, dengan kekompakan warga kami bisa mewujudkan ketahanan pangan dan menambah penghasilan masyarakat sekitar. Alhamdulillah, sekarang kita bisa menebar benih lele sebanyak 24 ribu ekor,” imbuhnya. (Parno)