BANDUNG. Polrestabes Bandung, membentuk Tim Khusus yang diberi nama “Tim Prabu”, yang bertugas memburu berandalan bermotor, yang sudah membuat resah warga kota Bandung. Tim Prabu ini, berjumlah 25 orang personil yang merupakan gabungan dari setiap fungsi di Polrestabes Bandung. Tim Prabu ini, diperintahkan mengambil tindakan tegas dengan tembak di tempat terhadap pelaku berandalam bermotor.
“Saya perintahkan tembak ditempat, karena sudah membahayakan nyawa orang lain,” ujar Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Winarto.
Menurutnya, Tim Prabu ini, selain menumpas berandalan bermotor, juga diperintahkan untuk menekan kasus kejahatan curas, curat, dan curanmor.
“Dengan intensitas keramaian dan banyaknya kegiatan masyarakat di kota Bandung ini, tentunya berimbas pula pada tingkat kerawanan. Maka saya perintahkan kepada Tim Prabu ini, untuk ikut menekan angka kriminalitas dikota Bandung, “tegas Winarto.
Yudi Dirgantara