Bandung – Laga babak 128 Besar Piala Indonesia antara PSKC Cimahi dan Persib resmi ditunda. Sedianya, pertandingan itu akan digelar di Stadion Wiradadaha, Rabu (4/7/2018) hari ini.
Laga dipastikan ditunda lantaran pihak keamanan urung memberikan izin terkait pertandingan tersebut.
Ketua Organizing Committee Piala Indonesia 2018, Iwan Budianto membenarkan batalnya laga PSKC versus Persib.
“Benar, baru saja ada keputusan. Pihak keamanan setempat tidak memberikan izin karena besok bersamaan dengan proses rekapitulasi penghitungan suara Pilgub (Pemilihan Gubernur),” kata Iwan seperti dilansir laman resmi tim, Selasa (3/7/2018).
Tak hanya Iwan, pelatih penjaga gawang Persib, Anwar Sanusi juga memberikan konfirmasi terkait pembatalan laga tersebut.
“Ya, tadi juga sempat ada penundaan MCM (match coordination meeting). Harusnya jam dua siang, diundur jadi jam tujuh malam. Di MCM juga kita nunggu sampai jam sembilan. Akhirnya, karena tetap tidak diberikan izin, pertandingan untuk besok tetap ditiadakan,” paparnya.***