Bandung – Pencapaian Kota Bandung sebagai Kota Layak Anak sudah mengalami kemajuan. Beberapa program maupun gerakan yang dilakukan, menunjukan bahwa Kota Bandung memberikan perhatian kepada anak-anak.

Dengan penghargaan kategori Madya pada tahun 2017, menunjukan Pemkot Bandung serius memberikan perhatian kepada anak-anak. Hal itu diungkapkan Ketua Tim Verifikasi Kota Layak Anak tahun 2018, Rini Handayani di Pendopo Kota Bandung, Kamis (7/6/2018).

“Proses evaluasi tahun kemarin harus kita lakukan di tahun 2018. Komitmen dan kemauan kabupaten/kota harus semangat demi kota layak anak,” ungkap Rini.

Namun Rini menyarankan, hal yang belum tercapai pada tahun 2017, untuk tahun ini agar bisa tercapai.

Kota Bandung dengan raihan nilai 1003 poin, menurutnya merupakan capaian yang signifikan dibandingkan dengan kabupaten/kota lain. Kota Bandung dinilai serius mengurusi anak-anak sehingga mendapatkan kategori Madya pada penghargaan dari kementrian.

“Capaian yang bagus tahun lalu. Tetapi jika lebih baik lagi kita bekerja sama dan tetap fokus,” katanya.

Rini mengatakan, terdapat beberapa kriteria dalam penilaian kota layak anak tahun 2018, diantaranya menilai mewawancara terhadap capaian yang telah didapat, seperti jumlah nilai yang diraih, mendapatkan penghargaan ataukah belum, nilainya turun atau naik.

“Beberapa penilaian akan kami lakukan, mudah- mudahan Kota Bandung mendapatkan kategori yang lebih tinggi,” ujarnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.