Bandung – Seluruh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota dan Kabupaten di Jawa Barat terus mempersiapkan berbagai hal menjelang pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 yang tersisa 79 hari lagi.
Komisioner Divisi Hukum dan Logistik KPUD Jawa Barat, Agus Rustandi meminta kepada seluruh jajaran KPUD Kota dan Kabupaten di Jabar memperhatikan berbagai permasalahan yang berkaitan dengan pengadaan pendukung pelaksanaan Pilkada.
“Kami berharap jajaran KPU Kabupaten/Kota memperhatikan empat hal penting sebelum proses pengadaan, yakni identifikasi jenis dan jumlah kebutuhan logistik, identifikasi badan penyelenggara, identifikasi peserta dan identifikasi jumlah pemilih,” ucapnya saat ditemui Rabu (11/4/2018).
Sementara itu, Komisioner Divisi Perencanaan dan Data KPUD Jabar, Ferdhiman Bariguna, mengingatkan kepada jajaran penyelenggara pemilu di Jawa Barat untuk mempersiapkan perubahan RKB (Rencana Kebutuhan Biaya), mempersiapkan jadwal logistik agar tidak terlambat dan penyusunan alokasi kebutuhan yang akurat.
“Perlunya kesiapan jaringan untuk mengakses e-katalog, rekrutmen tenaga pembantu logistik, serta antisipasi kejadian gagal lelang,” tutur Ferdhiman. ***
Suparno Hadisaputro/ LPS PRSSNI Bandung