Bandung – Sebanyak 67 karya terpilih dengan tema “Daur Hidup” dipamerkan dalam gelaran Pameran Anugerah Barli di Gedung Sate Bandung, setelah dinyatakan lolos kurasi oleh Rizki Ahmad Zaelani, yang berlangsung mulai Senin (19/8/2019).

Ketua Panitia Pameran Epi Gunawan mengatakan kegiatan ini menjadi sejarah bagi Bale Seni Barli karena untuk pertamakalinya Bale Seni Barli beserta para perupa Jawa Barat mendapat kesempatan memamerkan keindahan alam dan budaya Jawa Barat melalui karya seni lukis.

“Semua tidak berjalan serba kebetulan, sejatinya gelaran Anugerah Barli kami persembahkan untuk mengenang kiprah Maestro Lukis Alm. Barli Sasmitawinata yang telah berjasa dalam seni rupa di tanah air,” kata Epi, di Gedung Sate, Senin (19/8/2019).

Menurut Epi, gelaran Pameran Anugerah Barli yang dibuka hingga 28 Agustus 2019 mendatang ini juga secara khsusus didekasikan bagi para perupa muda Jawa Barat serta para tokoh dan insan yang selama Alm. Barli berkarir dan diteruskan untuk Bale Seni Barli setelah beliau wafat yang tetap memberikan dukungan dan bantuan.

Gelaran Anugerah Barli diawali dengan sebuah kompetisi karya “Drawing” bagi perupa muda (mahasiswa dan umum usia 30 th) dan dari 80 an peserta dan tim juri hanya memilih 15 nominasi dan berhak mengikuti pameran.  Sebanyak 15 karya terpilih yang masuk nominasi dan terpilih 3 karya terbaik untuk mendapatkan trofi serta uang pembinaan.***


Rep: Suparno Hadisaputro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.