Oded: Donasi untuk Kebun Binatang Bandung Dikirim Kamis

Wali Kota Bandung Oded M. Danial saat meresmikan tempat singgah bagi tenaga medis di Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Ilmu Pengetahuan Alam (P4TKIPA) Bandung, Jalan Diponegoro, Selasa (12/5/2020). (Foto: Humas Pemkot Bandung)

KILASBANDUNGNEWS.COM – Wali Kota Bandung Oded M. Danial menyampaikan bahwa donasi untuk operasional Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden, akan hadir pada Kamis mendatang.

“Insyallah nanti hari kamis kita serahkan, bantuan dari CSR BJB,” tegas Oded usai memberikan sambutan dan arahan serta membuka secara langsung acara seremonial Penerimaan Tenaga Kesehatan di Rumah Singgah P4TK IPA (Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ilmu Pengetahuan Alam) di Gedung P4TK IPA Jl. Dipenogoro No. 12 Bandung, Selasa (12/5/2020).

Namun demikian kata Oded bantuan tersebut masih berbentuk uang.

“Belum terinformasikan sekarang masih dalam bentuk uang yang sudah sampai ke saya, alhamdulilah Rp 100 juta, lega saya. Ini sebagai atensi kepada mereka,” pungkasnya.

Uang senilai itu kata Oded nantinya akan diatur sendiri oleh pihak Bandung Zoo. Jika terjadi kekurangan Oded mengatakan akan berupaya mencaru lagi bantuan.

“Nanti kalau ada rejeki lagi kita cari lagi,” tandasnya. (EVY)