KilasBandung – Terhitung mulai Januari sampai November lalu, tercatat lebih dari 1.700 peristiwa bencana alam terjadi di Jawa Barat. Oleh karenanya, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto menegaskan seluruh prajurit Kodam III Siliwangi siap memberikan pertolongan kepada daerah yang terkena bencana.
Majelis Hakim PTUN Bandung menolak seluruh gugatan penggugat terkait pembangunan rumah deret Tamansari. Kabag Hukum Setda Kota Bandung Bambang Suhari mengatakan dengan adanya putusan PTUN tersebut maka proyek pembangunan rumah deret Tamansari siap untuk dilanjutkan.
Setelah melalui proses yang cukup panjang dan alot, akhirnya penataan PKL kawasan Cicadas diresmikan Jumat (20/12). Usai meresmikan penataan PKL Cicadas, Wali Kota Bandung Oded M. Danial berharap setelah dilakukannya penataan dapat tercipta kondisi yang lebih tertib, bersih dan nyaman sehingga mendorong peningkatan ekonomi para pedagang.
Selain sebagai sarana hiburan, media radio siaran juga berupaya melestarikan budaya khususnya yang berasal dari Kota Bandung. Salah satunya melalui pentas budaya yang berkolaborasi dengan dinas kebudayaan dan pariwisata kota Bandung, dalam rangkaian hari jadi ke-7 tahun Radio Cakra.
Perekonomian Jawa Barat di tahun 2020 mendatang diprediksi tidak akan jauh berbeda dengan kondisi tahun ini. Kepala KPw BI Jabar Doni P. Joewono memperkirakan pertumbuhan ekonomi Jawa Barat pada tahun 2020, akan meningkat antara 5,4 persen sampai 5,8 persen.***
Dengarkan Audio Podcastnya di sini.