Raja Factory Outlet Bandung Perry Tristianto, Artis dan Pengusaha Kuliner Ruben Onsu, Youtuber Ria Ricis, dan Aditya S. Pratama dokter sekaligus entrepreneur dan pengusaha Sandiaga S. Uno saat menghadiri Bandung Young Entreprenuer Summit (YES) 2019 di Sabuga Convention Center, Bandung, Minggu (10/3/2019).

Bandung – Dengan mengambil tema “Arah Baru Ekonomi Indonesia – Entreprenuer Milenial Lokomotif Pertumbuhan Ekonomi Nasional”, Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Preneur menggelar Bandung Young Entreprenuer Summit (YES) 2019 di Sabuga Convention Center, Bandung, Minggu (10/3/2019).

YES sebelumnya sudah diselenggarakan di Jakarta pada Oktober 2018 dan di Surabaya pada Februari 2019 lalu. Penggagas YES, Kamrussamad (Samad) kepada media mengatakan, bahwa perhelatan YES ini sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah untuk menghadirkan lapangan pekerjaan bagi kaum muda (milenial) yang sejalan dengan nafas entrepreneurship.

Samad menambahkan bahwa setiap acara YES selalu dihadirkan para pelaku usaha dari berbagai segmen yang dipertemukan dengan kaum muda agar nantinya mampu terbentuk jiwa entrepreneur di dalam generasi milenial, terlebih di tahun 2030 Indonesia akan menghadapi “bonus” demografi, yang artinya akan ada ketidakseimbangan antara para pencari kerja yang sangat banyak dengan lapangan pekerjaan yang sangat minim.

Samad, menjelaskan latar belakang digelarnya YES adalah untuk memberikan dukungan kepada pemerintah dalam menciptakan lapangan kerja. Apalagi, lanjut dia, Indonesia akan menghadapi bonus demografi pada 2030, di mana usia angkatan kerja produktif bakal jauh lebih besar dibandingkan ketersediaan lapangan kerja.

“Saya berharap generasi muda Indonesia nantinya bisa lebih menyiapkan diri untuk tantangan ke depan dan membuka sudut pandang dengan menjadi entrepreneur”, ucap Samad.

Young Entrepreneur Summit 2019 di Sabuga Bandung menghadirkan Raja Factory Outlet Bandung Perry Tristianto, Artis dan Pengusaha Kuliner Ruben Onsu, Youtuber Ria Ricis, dan Aditya S. Pratama dokter sekaligus seorang entrepreneur. Hadir pula pengusaha Sandiaga S. Uno dan mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.***


Rep: Agustin Purnawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.