KILASBANDUNGNEWS.COM – Menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru) 2019, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) memastikan wilayah Kota Bandung aman terkendali.
Kendati aman, Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengimbau warga mengisi acara perayaan malam tahun baru tahun baru dengan kegitan positif di lingkungan masing-masing. Salah satunya yaitu acara ‘muhasabah’. Momen muhasabah dapat dimanfaatkan untuk mengevaluasi diri agar menjadi lebih baik lagi.
“Sebaiknya di malam tahun baru itu ciptakan kegiatan positif dengan muhasabah di masyarakat tingkat kewilayah. Itu silahkan,” kata Oded usai menyaksikan telekonferensi Kesiapan Pengamanan Perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru Tingkat Nasional, di Aula Mapolrestabes Bandung, Jumat (13/12/2019).
Pada Telekonferensi tersebut setiap instansi pemerintah pusat, mulai Kementrian Perhubungan, Kementerian Polhukam, Polri, TNI, Pertamina, Jasa Rahardja, Jasa Marga, BNPB dan instansi terkait lainnya. Kegiatan tersebut memaparkan dari berbagai aspek, mulai kesiapan jalan raya, kebutuhan pokok, kesehatan dan pengamanan menjelang Nataru.
“Kita mendengarkan arahan dari pak Kapolri dan unsur pimpinan yang lainnya tentang Operasi Lilin dalam rangka Natal dan tahun baru. Sudah selaras dengan yang kita siapkan. Akan terus melaksanakan arahan itu, semaksimal mungkin dengan cara membangun sinergitas Forkopimda di kota Bandung,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Irman Sugema berharap, selama perayaan Natal dan tahun baru, situasi Kota Bandung tetap aman. Untuk itu, ia juga telah menyiapkan personelnya untuk mengamankan kedua perayaan tersebut.
Perlu diketahui, Polretabes Bandung akan menurunkan 2.300 personel, yang terdiri dari kekuatan personel Polrestabes Bandung, dibackup dari Polda, maupun juga dari unsur TNI.
Pengamanan akan difokuskan terlebih dahulu pada pelaksanaan Natal pada 24-25 Desember 2019. Di momen itu, ada ratusan gereja yang akan melaksanakan ibadah natal. Ada sekitar 156 gereja di Kota Bandung yang akan melaksanakan Natal.
Sedangkan untuk pengamanan tahun baru, Polrestabes Bandung memprediksi akan ada peningkatan kendaraan. Hal itu dikarenakan Bandung menjadi tujuan wisata setiap menjelang akhir tahun.
Di tempatkan berbeda, Sekda Kota Bandung, Ema Sumarna meminta agar dinas terkait seperti Dishub untuk siaga 24 jam. Hal itu sebagai perhatian memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
“Dinkes dan Dishub stand by di titik-titik keramaian sebagai penunjang keamanan, sinergikan dengan Satpol PP dan Linmas,” katanya.***