Bandung – Ketua Tim Penggerak Pembina Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Jawa Barat, Atalia Praratya Ridwan Kamil, melantik Ketua TP PKK 6 Kota dan Kabupaten di Jawa Barat.
Selain dilantik menjadi Ketua TP PKK, secara bersama para istri Wali Kota dan Bupati juga dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) yang berlangsung di Aula Barat Gedung Sate Bandung, Kamis (20/9/2018).
Atalia mengajak kepada TP PKK Kota dan Kabupaten yang baru dilantik kembali ke niat awal yaitu untuk beribadah sehingga apapun yang dilakukan harus mulai dari hati.
“Saya selalu membawa quote itu, kenapa karena PKK itu tidak dibayar, Dekranasda ini tidak dibayar, kami tidak memiliki anggaran yang mumpuni terkait apa yang dilakukan,” ucapnya.
Namun demikian menurut Atalia, meskipun anggaran PKK terbatas, tentu saja kalau dilakukan dengan dari hati program-program PKK yang jumlahnya 10 itu bisa berjalan dengan lancar.
“Program PKK mencakup semua bidang kehidupan masyarakat, mulai dari pengamalan Pancasila, sandang, pangan termasuk juga perencanaan sehat, jadi kita harus bergerak sesuai jaringan dulu, mudah-mudahan berjalan dengan lancar,” katanya.***
Suparno Hadisaputro/ LPS PRSSNI Bandung