KILASBANDUNGNEWS.COM – Peringati Hari Sepeda Dunia (Word Bicycle Day) Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana dan Ketua DPRD Kota Bandung Teddy Rusmawan bersepeda dari rumah ke tempat kerjanya. Yana berangkat dari rumah dinas di jalan Nyland dan Teddy dari perumahan Adipura Gedebage.

Yana mengakui saat ini belum memungkinkan untuk memberi keistimewaan kepada kelompok pesepeda tertentu dan saat ini di Kota Bandung jalur sepeda digunakan untuk semua jenis sepeda.

“Belum semua baru di koridor tertentu ya, tapi udah ada ya ke pinggiran juga, minimal memfasilitasi terutama eforia masyarakat supaya aman,” jelas Yana pada Bandung Menjawab, Kamis (3/6/2021).

Secara spontan Yana, Teddy dan komunitas sepeda yang hadir terutama aparatur sipil negara (ASN) membuat kesepakatan setiap hari Jumat berangkat dari rumah ke kantor bersepeda.

“Tidak memaksa, yang jauh kalau mau dan terbiasa tidak apa apa. Di Bandung ini jalan sempit dan pendek makanya pesepeda harus di pinggir kiri dan berbagi ya, karena bukan berarti bersepeda seenaknya,” ucapnya lagi.

“Nanti teman komunitas butuh dimana kalau memang bisa prioritas akan dikerjakan. Tapi bersepeda harus diedukasi, bukan hanya bisa jalan tapi harus tahu dan berbagi. Denda susah ya karena tidak ada STNK dan SIM,” jelasnya. (EVY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.