KILASBANDUNGNEWS.COM – Pelatih Persib, Robert Alberts mengaku senang dengan kemenangan diraih anak asuhnya.
Menurutnya, tiga poin yang diperoleh Pangeran Biru merupakan buah kerja keras serta motivasi tinggi para pemainnya di sepanjang pertandingan.
“Penampilan sangat bagus dari para pemain yang malam ini menunjukkan semangat dan antusiasme,” kata Robert dalam sesi jumpa pers seusai laga.
Pria berkebangsaan Belanda itu menyebutkan, Persib memang punya tekad kuat untuk mengakhiri catatan negatif di Bali sebelum dimulainya pertandingan. Tak heran, seluruh pemain yang diturunkan tampil dengan percaya diri.
“Kita melawan tim yang bagus, yaitu Persebaya. Tapi kita sudah mendiskusikan banyak hal, termasuk mentalitas. Bukan masalah di manapun kita memainkan laga kandang saat ini. Tapi yang terpenting adalah kerja di dalam lapangan,” ungkap Robert seperti dilansir laman resmi klub, Jumat (18/10/2019).
Menurutnya, kemenangan Persib atas Persebaya Surabaya juga tak terlepas dari dukungan bobotoh yang hadir langsung menyaksikan laga.
Robert Alberts mengaku sangat terkesan dengan kesetiaan dan totalitas bobotoh dalam mendukung Pangeran Biru. Padahal, timnya harus melakoni laga kandang di luar Bandung.
“Selamat untuk para pemain untuk kemenangan ini. Tapi, saya juga ingin berterima kasih kepada bobotoh yang sudah datang ke stadion di Bali. Kami sangat senang melihat kalian tetap mendukung tim ini. Begitu juga untuk pendukung Persebaya yang mendukung tim kesayangannya,” kata Robert.
Ia juga menyanjung atmosfer di stadion sepanjang pertandingan. Meskipun pertandingan berlangsung seru dan menegangkan, suasana kondusif tetap terjaga.
“Mereka (bobotoh dan bonek) tampak sangat nyaman menikmati pertandingan, tanpa perkelahian dan kerusuhan. Begitulah sepatutnya sepakbola digelar,” tandasnya.***