Pelatih Persib, Robert Alberts. (Foto: persib.co.id)

Bandung – Pelatih Persib, Robert Alberts tetap mensyukuri hasil imbang 1-1 saat dijamu Persija dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu (10/7) petang. Robert pun mengapresiasi perjuangan para pemainnya di sepanjang pertandingan tersebut.

“Tidak ada yang menang dan kalah di pertandingan ini. Saya merasa kecewa karena tidak bisa membawa pulang tiga poin. Tapi satu poin adalah hasil yang cukup positif karena pertandingan di Jakarta tidak pernah mudah,” kata Robert seperti dilansir dari laman resmi tim, Rabu (10/7/2019).

Pelatih berkebangsaan Belanda itu menilai timnya mampu bangkit setelah tertinggal 0-1 dari Macan Kemayoran. Beruntung para pemain bisa mengatasi rasa gugup akibat tekanan dari dukungan suporter lawan di babak pertama.

“Di babak pertama, Persija bermain lebih mendominasi. Kita hanya bermain dengan umpan-umpan panjang dan itu bukan merupakan bagian dari rencana. Beberapa pemain kita terlihat sangat nervous. Itu membuat kita mudah dikontrol Persija dan mereka mulai mendominasi. Di babak kedua kita coba bangkit dan mampu mengubah penguasaan bola menjadi 50:50 dan mencetak gol penyama kedudukan,” imbuh Robert.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.