KILASBANDUNGNEWS.COM – Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPKAD) Jawa Barat terus berupaya untuk melakukan peningkatan dan percepatan akses keuangan di daerah, melalui kredit atau pembiayaan.
Menurut Kepala OJK Regional 2 Jawa Barat, Triana Gunawan, kredit atau pembiayaan tentunya memerlukan dana yang tidak sedikit dan bisa diperoleh dari masyarakat, yang salah satunya melalui tabungan.
“Dalam rangka membudayakan masyarakat agar gemar menabung, kita akan lakukan Pencanangan Gerakan Indonesia Menabung dengan penandatanganan komitmen bersama dari OJK, Kepala Daerah dan OPD Pemerintah Daerah, maupun industri jasa keuangan di Jabar. Ini sesuai dengan Keppres Nomor 26 Tahun 2019 tentang Hari Indonesia Menabung,” ucapnya.
Triana mengatakan, upaya percepatan akses keuangan di daerah, dapat dilakukan melalui peningkatan peran TPAKD dengan mengkoordinasikan seluruh perangkat daerah untuk bersama-sama membangun business matching antara masyarakat yang membutuhkan akses keuangan dengan berbagai sumber pendanaan, baik dari industri keuangan maupun investor.
“Dengan berkembangnya teknologi, upaya perluasan akses keuangan di daerah ke depannya harus didukung dengan teknologi, baik dalam pengumpulan database UMKM maupun penyedian delivery channel yang murah dan luas jangkauannya,” kata Triana, dalam Rapat Pleno TPAKD Jabar Semester II 2019, di Gedung Sate, Jumat (13/12/2019).
Untuk tahun 2020, OJK Regional 2 Jawa Barat mengusulkan tema program TPAKD yaitu “Meningkatkan Pemberdayaan UMKM di Daerah Melalui Penguatan Peran Sektor Jasa Keuangan”, dengan kegiatan utama: Business Matching TPAKD dan Kredit/Pembiayaan Melawan Rentenir.(Parno)