KILASBANDUNGNEWS.COM – Nenek berusia 75 tahun bernama Nati, warga Dusun Sukajadi, Desa Cileungsir, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ditemukan tewas terpanggang di lahan kebun miliknya yang terbakar, Kamis (7/11/2019).
Menurut informasi, korban bersama anaknya, Titi, membersihkan kebun. Lokasinya cukup jauh dari permukiman warga. Korban membakar sampah yang telah dikumpulkan berupa daun bambu dan ranting kering.
Karena musim kemarau, lahan kebun mengering, api tertiup angin dan membesar, sehingga membakar sampah daun kering di sekitar. Korban diduga terjebak di dalam kobaran api tersebut saat mencoba memadamkan api yang membesar. Namun, karena api semakin besar, korban malah ikut terbakar. Sedangkan anaknya saat itu berada di sebelah atas tak mampu menolong korban.
Ada warga yang melihat dari kejauhan saat sedang di sawah, api di kebun itu membesar. Ia melihat di tengah kobaran api ada yang bergerak, tapi tiba-tiba jatuh. Sempat dikira itu adalah tunggul (bekas) pohon. Namun, setelah api padam, warga menghampiri dan ternyata ada sosok tubuh manusia yang terbakar.
“Kejadian pastinya tak ada yang melihat. Anaknya sampai saat ini masih syok. Tapi kabarnya lagi bersih-bersih kebun dan membakar sampah, api membesar lalu, kebakaran, Nenek Neti tak bisa menyelamatkan diri,” ujar Kepala Dusun Sukajadi Maman Rohman seperti dilansir detikcom, Kamis (7/11/2019) sore.
Setelah kejadian itu, warga berdatangan, lalu menghubungi aparat setempat dan petugas puskesmas. Polisi dari Polsek Rancah telah melakukan olah tempat kejadian. Petugas puskesmas telah memeriksa jasad korban.
“Korban sekarang sudah dimandikan, disalatkan, dan dibungkus kain kafan. Tinggal dikuburkan di makam keluarga,” ucapnya.***