Bandung – Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Bandung berhasil meraih 4 penghargaan sekaligus pada acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-46 tingkat Provinsi Jawa Barat di Hotel Lingga Kota Bandung, Selasa (17/4/2018).
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Pjs. Ketua TP PKK Kota Bandung, Emma Siti Solihin bersama Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat, Netty Ahmad Heryawan.
Pjs. Ketua TP PKK Kota Bandung, Emma Siti Solihin mengaku bangga atas prestasi ini. Khususnya kelurahan Gegerkalong yang meraih sejumlah penghargaan.
“Kota Bandung khususnya Kelurahan Gegerkalong dapat tiga kategori penghargaan sekaligus. Ini membanggakan,” ungkap Emma.
Penghargaan yang diraih oleh Kelurahan Geger Kalong di antaranya adalah Juara I Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) Kategori Kota, Juara III UP2K Kategori Kota, dan Juara Harapan I Tertib Administrasi Kategori Kota.
Sedangkan Kecamatan Panyileukan Kelurahan Cipadung Kulon berhasil memboyong piala Juara I Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) Kategori Kota sekaligus mewakili Jawa Barat ke Lomba PHBS di tingkat Nasional tahun 2018.
Emma menegaskan, PKK sudah berupaya seoptimal mungkin untuk meraih gelar juara di kancah nasional.
“Minimal kita sudah berupaya dengan maksimal, harapannya sih kita menang di tingkat nasional,” kata Emma dalam rilis Pemerintah Kota Bandung.
Kendati demikian, Emma berharap, penghargaan ini bukan menjadi tujuan, melainkan menjadi tolak ukur kinerja agar dapat diperjuangkan menjadi lebih baik lagi.
“Hal ini harus menjadi motivasi untuk kita agar selalu meningkatkan kinerja PKK baik dari tingkat Kelurahan, Kecamatan dan Kota Bandung,” katanya.***