KilasBandung – Musibah kebakaran yang melanda Pasar Induk Gede Bage Bandung, diduga akibat api yang muncul dari satu kios pedagang ayam. Usai meninjau lokasi kebakaran, Walikota Bandung Ridwan Kamil (Emil) menuturkan bahwa lahan Pasar Induk Gede Bage tersebut terbagi menjadi dua yaitu milik PD Pasar Bermartabat dan milik PT Ginanjar. Peristiwa kebakaran yang terjadi Senin (3/9) kemarin terjadi di lahan milik swasta. Emil sangat menyesalkan tata cara pengelolaan oleh pihak swasta yang jauh dari keamanan. Oleh karena itu Pemkot Bandung mendesak PT Ginanjar untuk bertanggung jawab terhadap para pemilik kios yang terbakar.
Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung merawat pasien perempuan berinisial H (21 tahun) yang merupakan korban penembakan orang tidak dikenal di tol Pasteur, Jumat (31/8) dini hari. Korban telah menjalani operasi untuk membersihkan serpihan peluru yang ada di bagian lehernya. Kepala Instalasi Gawat Darurat RSHS Bandung, Doddy Tavianto mengatakan meski kondisinya mulai membaik, tangan dan kaki pasien belum kembali berfungsi normal.
Sementara itu, Satreskrim Polrestabes Bandung, Senin (3/9) malam, menggelar prarekontruksi kasus penembakan terhadap korban berinisial H di tol Pasteur. Kabid Humas Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, prarekonstruksi tersebut sebagai upaya Polrestabes Bandung untuk mengetahui kejadian sebenarnya. Pasca dilakukan prarekontruksi nantinya akan dilanjutkan dengan rekonstruksi.
Jajaran Polrestabes Bandung terus bekerja keras dan tidak main-main dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah kota Bandung dan sekitarnya. Hal ini dibuktikan dengan dimusnahkannya sejumlah barang bukti narkoba yang berhasil diungkap oleh jajaran Satnarkoba Polrestabes Bandung. Kapolrestabes Bandung, Komisaris Besar Polisi Irman Sugema menjelaskan jika dikonversikan jumlah barang bukti narkotika dan psikotropika yang dimusnahkan tersebut nilainya lebih dari Rp 30 milyar. Irman menambahkan sudah memerintahkan kepada seluruh jajarannya untuk lebih meningkatkan pengawasan serta pemberantasan narkoba di wilayah kota Bandung.
Pendaftaran bakal calon anggota legislatif tingkat pusat maupun daerah untuk Pileg 2019 sudah ditutup. Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari berharap kuota 30 persen anggota DPRD dari kalangan perempuan bisa terpenuhi atau mengalami kenaikan dibandingkan periode sebelumnya yang sebanyak 25 persen. Menurut Ineu, belum terpenuhinya kuota 30 persen kalangan perempuan dipengaruhi banyak faktor, di antaranya masalah keluarga, serta kurangnya daya saing dalam menjalankan tugas sebagai anggota legislatif.
Pemerintah Kota Bandung menyiapkan sedikitnya 50 boks yang berfungsi ganda, yaitu sebagai tempat istirahat sekaligus tempat pameran foto aneka pembangunan Kota Bandung. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) menuturkan, keberadaan boks tempat istirahat tersebut berkaitan dengan peringatan hari jadi kota Bandung. Namun Emil belum menentukan titik penempatan boks tersebut.***