KilasBandung – Pemprov Jabar menjamin keamanan perayaan Natal dan Tahun Baru di Jawa Barat. Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan seluruh aparat keamanan akan siaga penuh dengan cara yang humanis untuk memberikan ketenangan bagi umat kristiani dalam menjalankan ibadahnya.

Polda Jabar menjamin sepenuhnya keamanan di seluruh wilayah Jawa Barat selama perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020. Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi mengatakan pihaknya mengerahkan sekitar 18 ribu personel polisi yang akan dibantu oleh anggota TNI serta instansi terkaitnya untuk memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat di Jawa Barat.

Setelah berhasil menata PKL di kawasan Cicadas, Pemkot Bandung berencana menata kawasan serupa di lokasi lain. Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan beberapa wilayah kawasan PKL yang akan dilakukan penataan kembali di antaranya kawasan Cikapundung, Sukajadi dan Cihampelas.

Para PKL di Kawasan Cicadas merasa bangga dengan diresmikannya penataan PKL di kawasan Cicadas. Ketua PKL Cicadas Suherman mengakui setelah bertahun-tahun kesemrawutan PKL di Cicadas baru kali ini berhasil ditata dengan baik.

OJK mencatat adanya sejumlah perusahaan Reksa Dana yang melakukan pelanggaran karena melakukan kegiatan dengan memberikan harapan terlalu berlebihan kepada para investornya. Kabag Pengawasan Pasar Modal OJK Kantor Regional 2 Jawa Barat Tjandra Nyata menegaskan pihaknya akan menindak perusahaan finansial atau investasi jika terbukti ditemukan adanya pelanggaran.

Bank Indonesia memprediksi perekonomian Jawa Barat di tahun 2020 tidak jauh berbeda dengan kondisi tahun ini. Kepala Divisi Advisory dan Keuangan KPw BI Jabar Taufik Saleh mengatakan, pertumbuhan perekonomian Jawa Barat di tahun depan cukup berat karena pertumbuhan ekspor yang menjadi tumpuan sektor industri pengolahan turun dibandingkan tahun 2018.

Dengarkan Audio Podcastnya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.