KilasBandung – Kebakaran hebat menimpa sebuah pabrik farmasi milik PT Lukas Jaya di jalan Margacinta Ciwastra pada Rabu (2/10) malam. Kasi Operasional dan Pemadaman Diskar PB Kota Bandung Asep Rahmat mengatakan pihaknya mengerahkan 12 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi untuk memadamkan api.

Wali Kota Bandung Oded Muhamad Danial mendukung terbitnya peraturan daerah tentang rokok. Pasalnya saat ini aturan mengenai pengendalian tembakau maupun kawasan tanpa rokok di Kota Bandung masih berupa peraturan wali kota yang tidak mengatur mengenai sanksi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Rita Verita mengatakan pihaknya sudah membentuk tim satgas Kawasan Tanpa Rokok yang bergerak memonitoring kawasan tidak boleh merokok.

Liga Pelajar Indonesia (LPI) merupakan kompetisi sepakbola usia dini yang juga ajang pencarian bibit atlet sepak bola di Kota Bandung. Sekretaris Dispora Kota Bandung Dedi Sopian mengatakan melalui LPI berhasil menemukan pesepak bola profesional yang masuk ke tim Persib senior seperti Febri Haryadi, Bekam Nugraha juga Gian Zola.

Sebagai bentuk bantuan kemanusiaan terhadap warga terdampak kerusuhan di Wamena Papua, Rumah Zakat mengirimkan 5 relawannya untuk menyalurkan bantuan logistik juga mendirikan dapur umum. CEO Rumah Zakat Nur Efendi mengatakan, selain memberikan bantuan ke Wamena, Rumah Zakat juga memberikan bantuan bagi korban bencana gempa bumi di Ambon Maluku.

Berbagai terobosan atau inovasi yang dilakukan OPD Pemkot Bandung dalam pelayanan publik melahirkan kemudahan untuk masyarakat. Kepala Inspektorat Kota Bandung Fajar Kurniawan mengatakan pihaknya terus mendorong agar OPD terpacu menciptakan terobosan yang berkaitan dengan pelayanan terhadap masyarakat.***

 

Dengarkan Podcast Audionya di sini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.