KilasBandung – Satpol PP Kota Bandung sedang menyelidiki terjadinya penebangan pohon di Kota Bandung secara liar dan tidak mengantongi ijin. Sekretaris Satpol PP Kota Bandung Budhi Rukmana mengatakan penebangan liar sejumlah pohon terjadi di kawasan jalan Soekarno – Hatta juga di sekitar jalan Jakarta.
Disdukcapil Kota Bandung siap membantu BPS dalam melaksanakan Sensus Penduduk tahun 2020 mendatang. Kadisdukcapil Kota Bandung Popong W. Nuraeni mengatakanmeski sensus penduduk dilakukan oleh BPS, secara kelembagaan Disdukcapil berkewajiban mendukung pelaksanaan sensus seperti penyediaan data awal.
Wali Kota Bandung Oded M. Danial mendesak pengelola PKL di Monumen Perjuangan Jawa Barat untuk ikut bertanggung jawab terhadap sampah yang dihasilkan selama berjualan. Pasalnya usai berjualan kawasan sekitar Monju kerap dihiasi oleh sampah-sampah yang berserakan.
Agar setiap pembangunan dilakukan melalui perencanaan dan ada konsultan yang bertanggung jawab, Distaru Kota Bandung meluncurkan Surat Lisensi Bekerja Perencana (SLBP). Kepala Distaru Kota Bandung Iskandar Zulkarnaen SLBP merupakan lisensi yang harus dimiliki seorang ahli untuk dapat melakukan pekerjaan perencanaan, pengawasan pelaksanaan, pemeliharaan dan pengkajian teknis bangunan di wilayah Kota Bandung.
Adanya rencana kenaikan premi BPJS Kesehatan sangat berpengaruh dalam upaya peningkatan kapasitas SDM dalam menghadapi revolusi industri 4.0. Ketua Umum Kadin Jabar Tantan Sujana mengatakan jika kenaikan premi BPJS Kesehatan jadi dilakukan maka perusahaan yang padat karya akan kesulitan meningkatkan SDM yang unggul.***
Dengarkan Audio Podcastnya di sini.