KilasBandung – Pelaksanaan ujian nasional dan ujian sekolah dipastikan tetap berlangsung bagi sekolah di Ujung Berung yang terdampak banjir bandang. Wali Kota Bandung Oded M. Danial sudah meminta Dinas Pendidikan Kota Bandung untuk mengalihkan sementara tempat ujian ke sekolah terdekat.
Pemerintah Kota Bandung memastikan warga terdampak banjir bandang di ujung berung ditangani dengan baik. Kepala Dinsosnangkis Tono Rusdiantono menegaskan pihaknya sudah menangani para korban agar tidak kekurangan pangan dan pakaian serta kebutuhan sehari-hari.
PPDB Kota Bandung tahun 2019 tetap mengakomodasi calon siswa berbasis zonasi termasuk kategori Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP). Kadisdik Kota Bandung Hikmat Ginanjar mengatakan data siswa RMP harus sinkron dengan Basis Data Terpadu yang terdapat di Dinsosnangkis Kota Bandung.
Kasus kekerasan terhadap anak, perempuan ataupun laki-laki di Kota Bandung masih menjadi fenomena gunung es karena dari ribuan kasus, yang muncul dan dilaporkan korban hanya 300an kasus. Kota Bandung telah meraih penghargaan nindya sebagai kota layak anak sehingga laporan kekerasan tersebut harus ada tindak lanjutnya.
Bank Indonesia akan menjadikan Kota Bandung sebagai proyek percontohan elektronifikasi di sektor pendapatan karena dinilai bisa menaikan PAD. Kepala Grup Sistem Pembayaran dan Peredaran Uang KPw BI Jabar, Sukarelawati Permana mengatakan elektronifikasi sudah dilakukan dengan mengandeng sejumlah industri perbankan melalui program smart city.
Bawaslu Provinsi Jawa Barat meminta Aparatur Sipil Negara serta pejabat tingkat struktural maupun fungsional tidak mengambil keputusan maupun kebijakan yang dapat menguntungkan salah satu peserta Pemilu. Ketua Bawaslu Jabar Abdullah Dahlan menegaskan pihaknya juga melakukan pengawasan terhadap pejabat pusat, pemerintah provinsi bahkan pada tingkatan struktur pemerintahan desa.***
Dengarkan Audio Podcastnya di sini.