KilasBandung – Memasuki tahun politik seiring berlangsungnya pemilihan presiden (pilpres) tahun 2019 mendatang, seluruh anggota TNI dan Polri termasuk jajaran Bintara Pembina Desa (Babinsa) harus tetap netral dan tidak berpihak kepada salah satu golongan apapun. Demikian disampaikan Presiden Joko Widodo, saat memberikan pengarahan kepada ribuan Babinsa se Indonesia, di hanggar PT Dirgantara Indonesia, Selasa (17/7/2018). Presiden menyatakan Babinsa merupakan garda terdepan dalam menjaga keutuhan NKRI sehingga harus bisa menciptakan dan menjaga situasi keamanan agar tetap kondusif.
Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial menegaskan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memberi perhatian serius terhadap upaya pencegahan banjir di Kota Bandung. Oded menuturkan, adanya alih fungsi lahan di kawasan Bandung Utara menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir, selain tersumbatnya aliran air oleh sampah. Oleh karena itu, Oded mengajak seluruh masyarakat tidak membuang sampah ke sungai. Pemkot Bandung juga akan terus melakukan penguatan bantaran-bataran sungai yang sudah terlihat rentan agar tidak longsor saat hujan tiba.
Ketatnya persaingan bisnis media membuat para pengelola radio siaran berpikir keras agar bisnisnya tidak habis tergerus oleh pesaing kuatnya yaitu media televisi dan online. Wakil Ketua Bidang Organisasi Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia (PRSSNI) Bandung, Basith Patria mengatakan, salah satu peran dari organisasi adalah ikut mencarikan solusi bagi para pengelola radio. Satu diantaranya dengan menggelar Workshop Digital Thinking, hasil kerjasama PRSSNI Bandung dengan Labtek Indie. Basit berharap, dengan dibantu oleh Labtek Indie, para pengelola radio nantinya dapat mengetahui permasalahan yang sedang dihadapinya, sekaligus menemukan formula tepat untuk mengatasinya.
Polda Jabar bersama Densus 88 Anti Teror Mabes Polri terus melakukan operasi pemberantasan terorisme beserta jaringannya di seluruh wilayah Jawa Barat. Hal itu dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga Jabar. Kapolda Jawa Barat Inspektur Jenderal Polisi Agung Budi Maryoto menjelaskan, para terduga teroris yang melakukan aksi penyerangan di Mapolres Indramayu merupakan kelompok JAD Haurgeulis Indramayu. Dalam kurun waktu sebulan terakhir ini, Polda Jabar berhasil menangkap 25 orang terduga teroris bahkan beberapa diantaranya tewas karena melakukan perlawanan.
Sejumlah venue di Jawa Barat dipastikan bakal digunakan untuk kegiatan cabang olahraga Asian Games 2018, yang kali ini lebih difokuskan di Jakarta dan Palembang. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Propinsi Jawa Barat, Hening Widiatmoko mengatakan, sejumlah venue tersebut diantaranya Stadion Pakansari Bogor, Stadion Patriot dan venue di Kabupaten Subang dan Majalengka. Untuk memeriahkan Asian Games, Hening menghimbau masyarakat datang langsung menonton cabang olahraga yang dilombakan di venue-venue tersebut.***