KILASBANDUNGNEWS.COM – Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo meraih kemenangan 21-17 dan 21-9 atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dalam laga final Fuzhou China Open 2019 di Haixia Olympic Sport Center, Minggu (10/11) petang WIB.
Pasangan Indonesia meraih poin pertama dalam laga ini melalui pukulan smes Kevin. Keunggulan Marcus/Kevin terjaga hingga Kamura/Sonoda menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Sempat menjauh menjadi 5-3, pasangan Jepang kembali menyamakan kedudukan. Permainan cepat yang menjadi ciri khas kedua pasangan membuat laga berlangsung sengit dan menarik.
Kamura/Sonoda begitu gigih memberi perlawanan pada The Minions dan tidak membiarkan sang juara bertahan memimpin jauh. Keunggulan 9-6 yang sempat dicatatkan Marcus/Kevin kembali terkejar oleh lawan.
Setelah memimpin 11-9 pada interval gim pertama, Marcus/Kevin kembali menjaga jarak ketika laga dimulai dan sempat membuat keunggulan 13-9 berkat penampilan Kevin di depan net dan penempatan bola Marcus.
Jarak empat poin dipangkas Kamura/Sonoda menjadi dua poin dan bahkan sempat hanya berselisih satu poin pada kedudukan 15-14, 17-16, dan 18-17.
Marcus/Kevin berhasil mengunci poin lawan di angka 17 dan memastikan kemenangan 21-17 pada gim pertama yang berlangsung selama 16 menit.
Awal gim kedua tidak berjalan mulus bagi Marcus/Kevin. Namun keduanya segera berupaya bangkit. Tertingal 0-3, Marcus/Kevin mengejar keunggulan lawan dan sempat meraih dua poin.
Kamura/Sonoda cukup sigap melihat permainan Marcus/Kevin. Pasangan ranking empat dunia itu kemudian kembali melanjutkan perolehan poin dan unggul tiga poin atas pasangan pelatnas PBSI.
Setelah tertinggal 5-8, Marcus/Kevin meraih lima poin beruntun. Kesalahan lawan, pertahanan yang rapat, dan variasi pukulan Kevin menjadi sumber bagi ganda nomor satu dunia untuk kemudian memimpin 11-8 pada interval gim kedua.
Keunggulan Marcus/Kevin bertambah setelah laga dimulai kembali. Poin demi poin seperti begitu mudah diraih Marcus/Kevin. Minions meraih enam poin tanpa jeda.
Setelah Kamura/Sonoda menambah satu poin, Marcus/Kevin kembali meneruskan perolehan angka dan menutup pertandingan dengan kemenangan 21-9.***