Bandung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mulai Senin (2/7/2018), memulai tahapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2018. PPDB diselenggarakan untuk sekolah negeri jenjang Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri.
Sedangkan untuk jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat, penyelenggaraannya sejak tahun lalu oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat.
Penyelenggaraan PPDB di Kota Bandung diawali dengan penandatangan pakta integritas oleh seluruh komponen yang terlibat, baik dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung maupun sekolah. Pakta integritas bertujuan supaya penyelenggaraan PPDB berlangsung jujur.
“Hari ini PPDB diawali dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh tim. Kita semua berharap pelaksanaan PPDB tahun ini lebih baik, lebih lancar, tidak ada kendala berarti,” tutur Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bandung, Mia Rumiasari, Senin (2/7/2018).
Menurut Mia, tahapan PPDB di Kota Bandung dilaksanakan secara serentak. Jadwal tahapan PPDB 2018 adalah:
- Pendaftaran: 2 – 6 Juli
- Pengumuman hasil seleksi: 9 Juli
- Daftar ulang bagi peserta didik yang lolos seleksi: 10 – 11 Juli
- Hari pertama sekolah: 16 Juli
Mia menuturkan, sesuai regulasi yang 1berlaku, sistem seleksi PPDB Kota Bandung menggunakan skema zonasi, yaitu sekolah akan memprioritaskan siswa yang jarak rumahnya paling dekat dengan sekolah.
Tujuan sistem zonasi, yaitu untuk memeratakan sistem pendidikan sekaligus mendekatkan anak didik dengan tempat tinggalnya.
Persyaratan administrasi tiap jenjang pendidikan berbeda. Bagi warga Kota Bandung yang membutuhkan informasi tentang PPDB tahun 2018, Tim PPDB Kota Bandung menyediakan layanan informasi dan pengaduan di Sub PPDB di tingkat sekolah.
Masyarakat juga bisa memperoleh informasi melalui saluran berikut:
Ig : disdikbdg
Fb : dinas pendidikan kota bandung
Twitter : disdik_bandung
SMS dan Whatsapp : 08112225239
Masyarakat dipersilakan untuk menanyakan segala informasi yang dibutuhkan, supaya proses pendaftaran berlangsung lancar.***