Bandung – Bertempat di kompleks Masjid Salman ITB, Bank Syariah Mandiri (BSM) bersama Badan Wakaf Salman (BWS) ITB serta Aman Palestin Indonesia, menggelar acara “Serambi Berkah Ramadhan dan Bazaar Buku Islami”, yang berlangsung mulai tanggal 5-12 Mei 2019.

Region Head IV Mandiri Syariah Jawa 1 Jeffry Prayana mengatakan Serambi Berkah Ramadhan digelar secara serentak di 34 area di seluruh Indonesia dan bekerjasama dengan sejumlah masjid agung di lokasi tersebut dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1440 H.

“Tahun ini kita lakukan dan fokuskan pelaksanaan Serambi Berkah Ramadhan di masjid-masjid dari biasanya dilakukan di mall-mall,” katanya.

Jefry menyatakan, dipilihnya masjid sebagai tempat kegiatan Serambi Berkah Ramadhan pada tahun ini karena masjid merupakan tempat berkumpulnya orang untuk bersilaturahim dan beribadah serta sebagai pusat dakwah.

“Dengan kegiatan di masjid semoga mendapatkan kebaikan, barokah dari Allah SWT,” ucap Jeffry, usai membuka Serambi Berkah Ramadhan dan Bazaar Buku Islami” di Salman ITB, Minggu (05/05).

Sementara itu, Direktur BWS, Muhammad Khirzan Nazar Noe’man mengungkapkan, event ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Masjid Salman ITB untuk berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat Bandung akan pengetahuan Islam, juga menumbuhkan kembali minat baca masyarakat.

“Diacara ini akan ada Islamic Book Fair (discount up to70%), yang diikuti 30 penerbit mulai dari Gramedia, Erlangga, Tiga Serangkai, Mizan, Irsyad Baitus Salam, bedah buku, ceramah inspratif tokoh nasional, workshop kepenulisan, pelatihan tahfidz Al-Qur’an, tarawih bersama qori’ dan pembina Imam Muda Salman,” ucapnya.

Sedangkan Rektor ITB, Kadarsyah Suryadi mengemukakan bahwa, pikahnya mengapresiasi kegiatan Serambi Berkah Ramadhan karena merupakan salah satu kegiatan yang sangat mulia.

“Kegiatan bazar buku ini sarana untuk menyebar ilmu pengetahuan dan memiliki nilai ibadah yang sangat penting, acara untuk untuk taqwa kepada Allah SWT,” ujarnya.***


Rep: Suparno Hadisaputro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.