Bandung – Alun-Alun Kota Bandung hingga kini masih memiliki magnet kuat untuk dikunjungi oleh para turis lokal yang menghabiskan liburan di kota Bandung.
Direktur Utama PD Kebersihan Kota Bandung, Deni Nurdiana Hadimin mengatakan, drngan banyaknya turis yang bertandang ke alun-alun Bandung mengakibatkan banyaknya sampah yang harus dibersihkan oleh para petugas kebersihan.
Deni menuturkan, dalam liburan biasa, seperti hari Sabtu dan Minggu, sampah yang dihasilkan dari Alun-Alun Bandung, bisa mencapai 10 ton.
“Alun-alun itu kalau hari biasa, weekday, sampahnya bisa 8 ton. Sedangkan Sabtu atau Minggu sampai 10 ton,” ujar Deni kepada reporter LPS PRSSNI Bandung.
Oleh karena itu Deni meminta kepada seluruh lapisan masyarakat dan turis yang berkunjung ke Kota Bandung, untuk ikut menjaga kebersihan. Apalagi kawasan alun-alun Kota Bandung merupakan tujuan wisata yang banyak dikunjungi.
“Kalau untuk wisata, alun-alun paling dominan,” imbuhnya.***
Evy Damayanti/ LPS PRSSNI Bandung