Tidak Ada CFD dan CFN Selama Ramadan

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meniadakan aktivitas Car Free Day (CFD) dan Car Free Night (CFN) selama ramadan.

Bandung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meniadakan aktivitas area bebas kendaraan bermotor pagi (car free day/CFD) dan malam hari (car free night/CFN) selama ramadan. Penghentian sementara program ini berlaku di CFD Dago, CFD Buah Batu, dan CFN Asia Afrika.

“Intinya untuk Ramadan ini, seperti yang sudah tahun sebelumnya, besar kemungkinan akan ditiadakan, penyelenggaraan CFD maupun CFN,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Didi Ruswandi, di Balai Kota Bandung, Senin (14/5/2018).

Seperti dilansir dari PRFM, Didi menjelaskan, selagi pelaksanaan CFD dan CFN diliburkan, Pemkot Bandung akan mengevaluasi dan mengkaji ulang berdasarkan fungsi dan tujuan awal gelaran tersebut. Semangat awal penyelenggaraannya dirancang untuk program Langit Biru.

“Tadi dibahas apa yang boleh apa yang tidak boleh. Kita ingin mengembalikan kembali CFN dan CFD ke marwah semula, bahwa semangatnya awal dibangun dalam rangka program Langit Biru, jadi mengurangi emisi gas buang. Konsepnya ke sana,” ujarnya.***