Ratusan Orang Unjuk Rasa saat Upacara Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020

KILASBANDUNGNEWS.COM – Upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 berjalan dengan lancar. Bertempat di Stadion Nasional Jepang, Jumat 23 Juli 2021 malam WIB, acara berlangsung khidmat meski tanpa penonton yang datang langsung ke stadion.

Akan tetapi, di tengah khidmatnya acara, sejumlah orang melakukan aksi protes mereka di luar stadion. Dilansir dari laman The Guardian, Sabtu (24/7/2021), ratusan orang berunjuk rasa agar gelaran kali ini dibatalkan.

Mereka membawa spanduk bertuliskan ‘Lives over Olympics’ berkumpul di luar Stadion Nasional Jepang tempat upacara pembukaan Olimpiade Tokyo diadakan.

Ajang multi-event terbesar di dunia itu sebagian besar akan diadakan tanpa penonton. Hal ini merupakan buntut dari protes keras sebagian besar masyarakat Jepang yang khawatir penyebaran virus akan semakin parah.

Tokyo sendiri sebagai kota tuan rumah, baru-baru ini mencatatkan rekor tertinggi kasus positif dalam enam bulan terakhir. Hal ini yang kemudian jadi fokus masyarakat sekitar dan mendesak agar pemerintah bisa mengatasi penyebaran kasus positif secepat mungkin.

Aksi protes ini juga sudah berlangsung beberapa jam sebelum upacara pembukaan di mulai. Sumber yang sama menyebut sejumlah orang turun ke jalan hanya beberapa jam jelang berlangsungnya upacara pembukaan Olimpiade 2020.

Aksi ini dilakukan para pengunjuk rasa agar Olimpiade Tokyo 2020 dibatalkan seiring kekhawatiran munculnya kenaikan kasus Covid-19.

Meski demikian, upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 tetap terlaksana dengan lancar. Walaupun tanpa penonton, upacara pembukaan pesta olahraga multievent terakbar di dunia ini tetap berlangsung meriah. (Sumber: sports.okezone.com)