Pemkot Bandung Sasar Pendidikan Tinggi Untuk Tingkatkan SDM

Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bandung Muhamad Solihin menyatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menyasar pendidikan tingkat tinggi untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) warga Bandung sehingga mampu bersaing di era globalisasi.

Bandung – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bandung Muhamad Solihin mengaku jika tahun ini Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menyasar pendidikan tingkat tinggi. Kebijakan ini dilakukan untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) warga Bandung sehingga mampu bersaing di era globalisasi seperti saat ini.

Solihin mendesak para mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan S1, S2 dan S3 harus melaksanakan riset.

“Pendidikan tinggi itu penting karena dalam pendidikan tinggi sekarang semua mahasiswa diwajibkan melaksanakan riset,” ujar Solihin saat ditemui reporter LPS PRSSNI Bandung.

Menurut Solihin, kekuatan pendidikan tinggi terdapat pada riset. Tuntutan riset yang dikeluarkan oleh pendidikan tinggi, terutama untuk jenjang S3, harus mendapat pengakuan internasional. Hal tersebut untuk menjaga marwah pendidikan tinggi di Indonesia agar senantiasa terjaga kualitas dan integritasnya.

“Bahkan kalau sekarang S3 harus membuat jurnal internasional. Pendidikan tinggi khususnya S3 itu memang harus diakui tidak hanya oleh pemerintah, masyarakat Indonesia tetapi keilmuan itu harus diakui secara internasional jangan ada plagiat-plagiat,” ungkapnya.***

Agustin Purnawan/ LPS PRSSNI Bandung