Pemkot Bandung Dukung 6 Sasaran Strategis Kementerian Agama

Wali Kota Bandung Oded M. Danial menyerahkan penghargaan kepada kepada sejumlah Aparatur Sipil Negara Kemenag dalam Upacara Peringatan ke-73 Hari Amal Bakti (HAB), di Kantor Kemenag Kota Bandung, Jalan Soekarno Hatta, Kamis (3/1/2019).

Bandung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mendukung enam sasaran strategis program Kementerian Agama (Kemenag). Pasalnya. Hal itu selaras dengan visi Kota Bandung terutama terkait Bandung Agamis.

Keenam sasaran strategis program Kemenag tersebut yaitu: meningkatnya kualitas kehidupan umat beragama, meningkatnya harmoni sosial dan kerukunan umat beragama, dan meningkatnya kualitas pelayanan keagamaan. Sedangkan tiga sasaran program lainnya yaitu meningkatnya mutu pendidikan, meningkatnya mutu pendidikan agama dan keagamaan dan terakhir peningkatan kualitas tata kelola pembangunan bidang agama.

“Enam jajaran tersebut harus tercermin dalam program kerja daerah. Sasaran yang telah dicanangkan oleh pusat, kita harus sinergikan,” ujar Wali Kota Bandung, Oded M. Danial saat Upacara Peringatan ke-73 Hari Amal Bakti (HAB), di Kantor Kemenag Kota Bandung, Jalan Soekarno Hatta, Kamis (3/1/2019).

Sejalan dengan tema HAB Kemenag tahun ini, “Jaga Kebersamaan Umat”, Oded mengajak untuk senantiasa menebarkan energi kebersamaan, merawat kerukunan dan menempatkan diri sesuai golongan dan kepentingan.

“Mari jaga kebersamaan, keutuhan sesama anak bangsa. Haruslah menjadi teladan dalam kesederhanaan, kejujuran dan keikhlasan memberikan amal bakti bagi masyarakat,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Oded juga memberikan anugerah tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden RI, Joko Widodo kepada sejumlah Aparatur Sipil Negara Kemenag.

Penghargaan tersebut diberikan atas jasa yang telah berbakti selama 10, 20, dan 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjuk kecakapan, kedisiplinan, kesetiaan dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya.

Kemenag Kota Bandung juga memberikan penghargaan kepada guru Pendidikan Agama Islam berdedikasi. Mereka di antaranya, Syahrir Laode Sika (SLBN A Kota Bandung), Endang Yuli Purwati (SMAN 4 Kota Bandung) atas prestasinya meraih “The Most Influential ASN 2018, dan Tatang (SLB ABCD Caringin) sebagai guru Inspiratif tahun 2018.

Pada kesempatan itu juga diberikan penghargaan kepada sejumlah siswa yang berprestasi tingkat nasional maupun internasional.

Penerima Satyalancana Karya Satya 30 Tahun:

  1. Elan Kusnendar (Pembina Tk. I/Pengawas 2. Sekolah Madya tk. Menengah).
  2. Ayep B.A (Pembina/Kepala Sekolah/Guru).
  3. P. Kamilah (Pembina/Pengawas Sekolah Madya).
  4. Hodidjah (Pembina/Pengawas Sekolah Madya).
  5. Usep Lukmanul Hakim (Pembina/Pengawas Sekolah Madya).
  6. N. Rohimah (Pembina/Pengawas Sekolah Madya).
  7. Encep Sulaeman (Penata Tk. I/Petugas Ketatausahaan dan Kerumahtanggaan KUA).

Penerima Satyalancana Karya Satya 20 Tahun:

  1. Sri Sari Haladi (Pembina Tk. I/Pengawas Sekolah Madya).
  2. Cucu Suhana (Pembina Tk. I/Pengawas Sekolah Madya).
  3. Euis Aisyah (Pembina/Kepala Sekolah/Guru).
  4. Ai Rokhmah (Pembina/Kepala Sekolah/Guru).
  5. Hanny . R (Pembina/Pengawasan Sekolah Madya).
  6. Abdul Mu’min Shihab (Pembina/Kepala KUA Kecamatan Bandung Kulon).

Penerima Satyalancana Karya Satya 10 Tahun:

  1. Ai Dudu Duriawati (Penata Tk. I/Pengawas Sekolah Muda)
  2. Ahmad Zailani AW (Pembina/ Kepala KUA Kecamatan Bojongloa Kaler)