Mang Oded ke Stadion Nonton Persib Pakai Vespa Antik

Oded M. Danial mengendarai Vespa antiknya untuk menyaksikan langsung laga Persib Bandung melawan Persija Jakarta di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018). (Foto: Humas Pemkot Bandung)

Bandung – Laga penuh gengsi Liga 1 2018 antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta tidak hanya menjadi pusat perhatian insan sepak bola, pasangan Kepala Daerah baru Kota Bandung pun tak melewatkan pertandingan yang digelar di Stadion kebanggaan yakni Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018).

Ke Stadion GBLA, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial pun mengendarai Vespa antiknya. Hal itu agar dapat lebih berbaur dengan pendukung Mang Bandung alias bobotoh.

Mang Oded, demikian sapaan akrabnya, dengan cekatan menarik gas, mengoper gigi, maupun menekan rem vespa berwarna merah yang dikendarainya. Di sampingnya ada sang ajudan yang juga mengendarai vespa biru beserta iring-iringan vespa dari sejumlah komunitas di Kota Bandung.

Sebelum berangkat, Mang Oded menyempatkan diri menyapa warga terutama bonjopi alias bobotoh nu lalajo dina tipi melalui media sosial. Dia pun berharap agar kemenangan menyertai Persib Bandung.

“Kepada bonjopi yang tidak kebagian, jangan memaksakan diri pergi ke stadion. Mang Oded kebetulan dapat tiket dan akan berangkat ke GBLA bersama kawan-kawan vespa. Saksikan dan doakan Persib Bandung menang 2-1 atas Persija,” tuturnya seraya menarik gas pergi meninggalkan Pendopo.

Di tengah perjalanan, Mang Oded bertemu dengan wakilnya yakni Kang Yana yang juga tidak menggunakan mobil dinas. Berbeda dengan Mang Oded, Kang Yana mengendarai motor matic untuk pergi ke GBLA.***