Liga Italia 2020/2021 Sudah Bisa Dihadiri Penonton secara Terbatas

KILASBANDUNGNEWS.COM – Liga Italia akan mendapat izin menggelar pertandingan dengan kehadiran penonton. Namun, jumlah fans yang boleh masuk ke stadion dibatasi.

Musim baru Serie A mulai digelar pada 21 Agustus 2021. Sejauh ini, belum ada satu pun tim yang menjual tiket musiman untuk penonton.

Hal ini menyusul belum jelasnya kepastian mengenai siapa yang dapat mengakses ke stadion di tengah pandemi COVID-19. Sudah hampir satu tahun ini laga-laga Serie A digelar tertutup guna mencegah penyebaran Virus Corona.

Pemerintah Italia akhirnya memberi lampu hijau untuk membuka stadion buat para fans, Kamis (23/7/2021). Melansir Football Italia, penggemar yang ingin menonton pertandingan secara langsung wajib membawa Green Pass.

Green Pass adalah sertifikat digital yang diberikan kepada seseorang yang telah divaksinasi, menerima hasil tes negatif dalam 48 jam, atau pulih dari COVID-19 dalam enam bulan terakhir. Sertifikat tersebut diakui di seluruh Uni Eropa dan akan menjadi bagian penting dari perang melawan virus Corona.

Pemerintah Italia mengumumkan bahwa Green Pass wajib dibawa untuk siapa saja yang ingin berkegiatan di luar ruangan, termasuk berolahraga dan menonton pertandingan di stadion. Peraturan tersebut mulai berlaku pada 6 Agustus 2021.

Wakil Sekretaris Olahraga Italia, Valentina Vezzali meminta stadion diizinkan dibuka dengan kapasitas 75 persen. Namun, pemerintah hanya memberi izin sebanyak 50 persen kapasitas stadion, serta 25 persen untuk arena olahraga indoor.

Stadion dapat dibuka hingga 50 persen kapasitas penonton apabila wilayah tempat lokasi pertandingan berada di ‘Zona Putih’ atau memiliki tingkat pembatasan minimal. Zona tersebut ditentukan oleh persentase warga yang berada di rumah sakit akibat COVID-19. (Sumber: sport.detik.com)