Hadapi PSMS, Gomez Tak Ingin Momen Piala Presiden Terulang

Bandung – Pelatih Persib Mario Gomez menyatakan timnya dalam kondisi siap tempur menghadapi PSMS Medan dalam lanjutan Liga 1 2018 yang akan digelar di Stadion Teladan, Medan, Selasa (5/6/2018) besok.

Gomez menegaskan, seluruh pemainnya akan berjuang habis-habisan pada duel klasik tersebut.

“Kita sangat siap untuk pertandingan nanti. Semuanya sudah berjalan seperti apa yang telah kita rencanakan. Kondisi semua pemain pun juga tidak ada masalah. Jadi, kita ingin kemenangan di pertandingan besok,” ujar Gomez.

Menurut Gomez, pertandingan kontra PSMS Medan bakal berjalan sengit dan diprediksi menjadi salah satu pertandingan menarik musim ini.

Terlebih, pada laga ini Gomez bertekad membawa pulang kemenangan dari markas tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut.

“Saya yakin besok kedua tim akan bermain habis-habisan untuk menjaga nama besar di pertandingan klasik. Saya tahu, kita punya cerita tidak bagus di Piala Presiden lalu. Tapi, kita lupakan itu dan fokus untuk saat ini,” ungkap Gomez di sesi konferensi pers, Senin (4/6/2018).

Saat itu Maung Bandung kalah 0-2 dari PSMS Medan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Kendati demikian, pelatih asal Argentina ini sangat mewaspadai kekuatan PSMS yang kini dibesut eks pelatih PERSIB, Djadjang Nurdjaman. Belum lagi, Ayam Kinantan dipastikan akan bermain dengan dukungan penuh suporter setianya.

“Semua tim tuan rumah di Indonesia ini selalu menjadi lebih kuat dalam segala hal. Mereka pasti ingin mengalahkan kita. Ini normal dalam sepakbola tentunya. Tapi, Kita harus tetap fokus terhadap target, jangan terganggu oleh hal tidak penting,” tegas Gomez seperti dilansir dari laman resmi tim.***