Besok, Pelantikan Oded-Yana untuk Pimpin Kota Bandung

Bandung – Pasangan Oded M Danial dan Yana Mulyana bakal resmi memimpin Kota Bandung setelah Gubernur Jawa Barat melantik mereka di Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Bandung, Kamis (20/9/2018).

Oded bakal memimpin Kota Bandung untuk periode 2018-2023 atau Wali Kota Bandung yang ke-27. Oded juga menjadi Wali Kota Bandung ketiga yang melalui proses pemilihan secara langsung setelah Dada Rosada (2008-2013), dan Ridwan Kamil (2013-2018).

Pada Pemilihan Wali Kota Bandung lalu, Oded-Yana meraih sebanyak 634.682 suara atau 50,1 persen. Di Pilwalkot Bandung lalu, sebanyak 1.305.872 warga Kota Bandung menyalurkan aspirasinya. Dari jumlah tersebut, Sebanyak 1.266.830 surat suara dinyatakan sah dan 39.042 surat suara tidak sah.

Seperti dilansir dari siaran pers Pemerintah Kota Bandung, pada pelantikan yang mulai berlangsung sekitar pukul 09.00 WIB, Oded dan Yana bakal didampingi oleh istri dan anak-anaknya. Oded dan Yana bakal menggunakan Pakaian Dinas Upacara Besar (PDUB). PDUB adalah pakaian dinas berwarna putih, lengkap dengan topi dan atribut lainnya.

Sementara itu, Siti Muntamah Oded juga bakal menjadi Ketua Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bandung Masa Bakti 2018-2023. Ia bakal dilantik oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat Atalia Praratya di Gedung Sate Jalan Diponegoro.

Pelantikan Ketua TP PKK Kota Bandung ini juga dirangkaikan dengan pelantikan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Bandung. Kedua jabatan tersebut secara ex officio diisi oleh istri kepala daerah.***